Awak Media Radarpatroli Ngopi Bareng Bersama Kapolsek Wonomerto, AKP Bagus Purnama, SH

Probolinggo, Radarpatroli
Dalam suasana hangat penuh kebersamaan, Kapolsek Wonomerto, AKP Bagus Purnama, SH, Pada Hari Jum’at (06/12/2024) menggelar acara ngopi bareng bersama tim awak media Radarpatroli. Acara yang berlangsung di Mapolsek Wonomerto ini bertujuan untuk memperkuat sinergi sekaligus membahas kondusifitas wilayah pasca Pemilu Pilkada 2024.
Kapolsek Wonomerto, AKP Bagus Purnama, SH, dalam sambutannya menekankan peran penting media dalam menjaga stabilitas keamanan dan memelihara harmoni masyarakat, khususnya setelah Pilkada. “Media adalah mitra strategis kami. Kolaborasi yang solid antara Polri dan awak media sangat dibutuhkan untuk memastikan wilayah Wonomerto tetap kondusif,” ujar Kapolsek.
Dalam diskusi yang berlangsung santai tersebut, AKP Bagus Purnama menyampaikan bahwa situasi pasca Pilkada di Wonomerto relatif aman dan terkendali. Ia mengapresiasi masyarakat yang menunjukkan kedewasaan politik dalam menerima hasil pemilu.
“Pilkada ini adalah momen penting demokrasi. Alhamdulillah, di wilayah Wonomerto tidak ada kejadian yang menonjol. Semua ini berkat kerja sama dari berbagai elemen masyarakat, termasuk peran media yang memberikan informasi positif dan menenangkan,” tambahnya.
Kapolsek juga menyoroti pentingnya pemberitaan yang objektif dan tidak memancing polemik. Media, menurutnya, harus mampu menjadi penyejuk di tengah masyarakat.
Awak media Radarpatroli.com Juga turut memberikan pandangannya, menyampaikan bahwa pemberitaan yang sehat tidak hanya mencerdaskan masyarakat tetapi juga mendorong harmoni. Kapolsek menanggapi positif masukan tersebut, sembari berharap media tetap menjadi mitra terpercaya dalam menjaga stabilitas wilayah. Ujar Sayful.
“Kami di kepolisian selalu terbuka untuk bersinergi. Awak media adalah jembatan informasi antara kami dan masyarakat. Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan persatuan di Wonomerto,” ungkap AKP Bagus Purnama.
Acara ngopi bareng ini diakhiri dengan suasana santai penuh canda tawa, yang semakin mempererat hubungan antara Polsek Wonomerto dan media. jurnalis Radarpatroli. mengapresiasi langkah Kapolsek yang merangkul semua pihak dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai.
Dengan sinergi yang kuat antara kepolisian dan media, diharapkan Wonomerto dapat terus menjadi wilayah yang kondusif, damai, dan harmonis, pasca perhelatan demokrasi besar Pilkada 2024.
Reporter : Sayful
Editor : Yuris