Kasihumas Polres Probolinggo Kota Hadiri Peresmian Layanan Inovatif “Prolink Sakti” Berbasis WhatsApp
Probolinggo, Radarpatroli
Polres Probolinggo Kota melalui PLT Kasihumas, Iptu Zainullah, menghadiri kegiatan peresmian layanan inovatif berbasis WhatsApp “Prolink Sakti” atau Probolinggo Link Sapa Kota Informasi Layanan Cerdas, yang digelar pada Senin (8/12/2025) pagi di Puri Manggala Bhakti. Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, di antaranya PLT Kepala Dinas Kominfo Kota Probolinggo Dr. Lucia Aries Yulianti, PLT Sekda Kota Probolinggo Dr. Rey Suwigtyo, S.Sos., M.Si., perwakilan Dandim 0820/Probolinggo Mayor Kaveleri Edi Surnoto, Kasi Intel Kejaksaan Kota Probolinggo Herdiawan Prayudhi, SH, serta para camat, lurah, perangkat daerah, dan tamu undangan lain.

Prolink Sakti hadir sebagai terobosan baru dalam pelayanan publik yang memanfaatkan WhatsApp sebagai kanal komunikasi utama. Dengan popularitas dan kemudahan akses WhatsApp di tengah masyarakat, layanan ini dirancang menjadi portal terpadu yang menawarkan informasi publik, layanan publik, serta ruang pengaduan masyarakat secara cepat, mudah, dan responsif. Di dalamnya tersedia beragam menu layanan seperti informasi pariwisata, perizinan, investasi, pendidikan, ketenagakerjaan, kesehatan, sosial ekonomi, data kependudukan, hingga layanan kedaruratan. Seluruh data dalam platform ini terintegrasi dengan perangkat daerah melalui PDID sehingga masyarakat dapat mengakses informasi akurat selama 24 jam penuh dari mana saja.
Dalam penyampaiannya, PLT Kasihumas Polres Probolinggo Kota, Iptu Zainullah, menyampaikan apresiasi atas hadirnya layanan publik yang inovatif ini. Ia menegaskan bahwa kehadiran Prolink Sakti sangat membantu masyarakat memperoleh informasi resmi kepolisian secara lebih cepat dan luas. “Kami dari kepolisian sangat mendukung layanan ini karena dapat memberikan informasi seluas-luasnya kepada masyarakat. Data dari kami juga telah dimasukkan dalam platform sehingga masyarakat bisa mengakses berbagai layanan yang tersedia kapan pun dibutuhkan,” ujarnya.
Iptu Zainullah juga menyoroti pentingnya pemahaman masyarakat tentang layanan darurat 110 yang kerap disangka belum aktif. Ia menjelaskan bahwa layanan 110 masih berjalan dan memiliki cakupan luas. “Banyak masyarakat belum mengetahui bahwa 110 itu aktif 24 jam. Ketika tombol 110 ditekan dan tidak diangkat oleh operator, maka otomatis akan dialihkan ke Polda, bahkan Mabes Polri. Jika respons lambat, akan ada evaluasi internal terhadap wilayah yang tidak responsif. Artinya, sistem ini benar-benar diperhatikan dan menjadi prioritas dalam pelayanan kepolisian,” tegasnya.

Acara peresmian juga menekankan pentingnya koordinasi, kerjasama, dan kolaborasi berkelanjutan antarperangkat daerah. Pemerintah Kota Probolinggo berkomitmen untuk terus menyempurnakan Prolink Sakti agar layanan digital ini semakin responsif, komprehensif, dan mudah dijangkau seluruh lapisan masyarakat. Dengan dukungan teknologi dan integrasi lintas sektor, platform ini diharapkan dapat memperkuat pelayanan publik dan mendukung tata kelola pemerintahan yang lebih transparan.
Hadirnya Prolink Sakti menjadi salah satu tonggak penting dalam upaya mempercepat transformasi digital Kota Probolinggo. Dengan memadukan teknologi cerdas dan pelayanan humanis, platform ini diharapkan mampu menjawab kebutuhan masyarakat terhadap informasi dan layanan publik yang cepat, akurat, dan efisien. Selain meningkatkan kualitas pelayanan, inovasi ini juga diharapkan dapat memperkuat kepercayaan masyarakat kepada pemerintah dan mendorong pembangunan kota yang lebih modern, adaptif, dan berkelanjutan.
Penulis : Sayful
Editor : Yuris
