Eko Prasetyo Karso Menyayangkan Tidak Di Umumkanya Tersangka Korupsi PT.DABN Pelabuhan Probolinggo Oleh Kejati Jatim Dalam Konferensi persnya

0
Eko Prasetyo Karso Menyayangkan Tidak Di Umumkanya Tersangka Korupsi PT.DABN Pelabuhan Probolinggo Oleh Kejati Jatim Dalam Konferensi persnya
Bagikan

Probolinggo, Radarpatroli 

Ormas Tapal Kuda Nusantara mengapresiasi kejaksaan tinggi Jawa timur yang melakukan penyitaan uang hasil dari tindak pidana korupsi yang di lakukan oleh PT.DABN pelabuhan Tanjung tembaga Probolinggo. 

Selain memberikan apresiasi terhadap langkah Kejati Jatim, Ketua Umum DPP Tapal Kuda Nusantara juga menyayangkan lambatnya Kejaksaan Tinggi Jawa Timur untuk menetapkan tersangka dalam kasus DABN ini,” seharusnya pihak kejaksaan tinggi Jawa timur bukan hanya melakukan penyitaan uang hasil tindak pidana korupsi PT.DABN, tapi lebih menekankan pada penetapan tersangkanya,”ujar Ketum TKN.

Lebih lanjut Ketua Umum DPP Tapal Kuda Nusantara menyatakan bahwa masyarakat membutuhkan  ketegasan kejaksaan tinggi Jawa timur untuk secepatnya menetapkan tersangka dalam kasus korupsi PT.DABN ini,”jangan sampai kepercayaan masyarakat terhadap kinerja pemberantasan korupsi oleh kejaksaan tinggi Jawa timur hilang, pasalnya, selama ini dalam penanganan kasus korupsi PT.DABN Pelabuhan Probolinggo yang di tangani oleh kejaksaan tinggi Jawa timur belum menunjukan progres yang positif, sampai saat ini kejaksaan tinggi Jatim tidak ada keberanian dalam menetapkan tersangka dalam kasus DABN ini, sangatlah lucu ketika kejaksaan tinggi Jatim berani mengumumkan dan memperlihatkan uang hasil korupsi PT DABN, tetapi sampai hari ini tidak berani  mengumumkan tersangkanya, ada apa dengan kejaksaan tinggi Jatim? Bukti uang hasil dari korupsi sudah jelas, tapi kenapa sampai hari ini tidak berani 

menetapkan tersangka?,”tambah Eko Prasetyo Karso Ketum DPP Tapal Kuda Nusantara.

(Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kalau Wartawan Jangan Copas Lahhhh!!!