Kapolsek Sumberasih Hadiri Upacara Hari Pahlawan Nasional 2025 Di Kecamatan Sumberasih
Probolinggo, Radarpatroli
Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025, dengan mengusung tema “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”, Kapolsek Sumberasih AKP Sugeng Apriyanto, S.H, menghadiri kegiatan Upacara Hari Pahlawan yang digelar di halaman Kantor Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, pada Senin (10/11/2025).

Upacara tersebut diikuti oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimka) Sumberasih, perwakilan perangkat desa, ASN kecamatan, serta berbagai unsur masyarakat lainnya. Dalam suasana yang penuh khidmat, seluruh peserta upacara bersama-sama mengenang jasa dan pengorbanan para pahlawan yang telah berjuang merebut serta mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia.
Kegiatan upacara tersebut dipimpin langsung oleh Camat Sumberasih, Agus Setijono, S.Sos, dan berlangsung tertib serta penuh semangat nasionalisme.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Sumberasih AKP Sugeng Apriyanto, SH, menyampaikan bahwa momentum Hari Pahlawan merupakan saat yang tepat untuk menanamkan kembali nilai-nilai kepahlawanan dan semangat juang kepada seluruh elemen masyarakat, terutama generasi muda.
“Hari Pahlawan bukan sekadar seremoni, tetapi menjadi pengingat bagi kita semua untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan cara bekerja keras, menjaga persatuan, dan memberikan kontribusi positif bagi bangsa,” ujar AKP Sugeng.
Ia juga menegaskan pentingnya menjaga kondusivitas wilayah sebagai wujud penghormatan terhadap pengorbanan para pahlawan terdahulu. Menurutnya, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) merupakan bentuk perjuangan masa kini yang tidak kalah penting dibandingkan perjuangan fisik di masa lalu.
Selain itu, rangkaian kegiatan upacara juga diisi dengan pembacaan pesan-pesan pahlawan nasional, mengheningkan cipta, serta doa bersama untuk arwah para pahlawan bangsa yang telah gugur demi kemerdekaan Indonesia.
Melalui kehadirannya, Kapolsek Sumberasih AKP Sugeng Apriyanto, S.H, menunjukkan komitmen Polri dalam mendukung kegiatan kenegaraan di tingkat kecamatan, sekaligus mempererat sinergi antara unsur pemerintah, TNI, Polri, dan masyarakat dalam mewujudkan wilayah yang aman, tertib, dan berkarakter kebangsaan.
Penulis : Sayful
Editor : Yuris
