Langkah Nyata Cegah DBD, Fogging Gratis Digelar Di Desa Pesisir Kecamatan Gending

0
TambahkanDesa Dungun Gelar Penyaluran BLT DD Salur 11 dan 12 Tahun Anggaran_20251217_180656_0000
Bagikan

Probolinggo, Radarpatroli 

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, Abi Responsif dengan dukungan Ahlulbait Indonesia menggelar kegiatan fogging gratis di Desa Pesisir, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran penyakit demam berdarah dengue (DBD) yang kerap meningkat, terutama di musim penghujan. Rabu (17/12/2025).

Sejak pagi hari, tim Abi Responsif telah menyisir permukiman warga untuk melakukan pengasapan di sejumlah titik yang dinilai rawan menjadi sarang nyamuk Aedes aegypti. Antusiasme warga terlihat cukup tinggi, mengingat fogging ini dilakukan secara menyeluruh dan tanpa dipungut biaya. Hingga siang hari, proses fogging masih terus berlangsung dan ditargetkan menjangkau seluruh wilayah Desa Pesisir.

Kepala Desa Pesisir, Sanemo, S.H., menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Abi Responsif dan Ahlulbait Indonesia atas kepedulian yang diberikan kepada warganya. Menurutnya, kegiatan fogging ini sangat membantu pemerintah desa dalam menjaga kesehatan lingkungan dan melindungi masyarakat dari ancaman demam berdarah.

“Kami atas nama Pemerintah Desa Pesisir, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo, serta atas nama seluruh warga masyarakat, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tim Abi Responsif yang telah melaksanakan fogging nyamuk secara gratis. Kegiatan ini sangat bermanfaat agar warga kami terhindar dari penyakit demam berdarah,” ujar Sanemo.

Ia menambahkan bahwa pelaksanaan fogging telah dimulai sejak pagi hari dan hingga saat ini masih terus berlangsung. Pemerintah desa berharap kegiatan ini dapat menjangkau seluruh wilayah desa sehingga perlindungan terhadap kesehatan masyarakat dapat dirasakan secara merata.

“Kami berharap fogging ini bisa dilaksanakan di seluruh wilayah desa. Semoga Desa Pesisir benar-benar aman dari demam berdarah dan masyarakat dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih tenang dan sehat,” imbuhnya.

Sementara itu, perwakilan dari Abi Responsif menyampaikan bahwa kegiatan fogging gratis ini merupakan bagian dari program respons cepat terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya di bidang kesehatan lingkungan. Dukungan dari Ahlulbait Indonesia menjadi wujud sinergi dalam membantu masyarakat menghadapi potensi wabah penyakit, terutama di wilayah padat penduduk dan pesisir.

Melalui kegiatan ini, Abi Responsif dan Ahlulbait Indonesia juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan, menguras tempat penampungan air, serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat sebagai langkah pencegahan berkelanjutan terhadap demam berdarah.

Dengan adanya fogging gratis ini, diharapkan angka risiko penyebaran DBD di Desa Pesisir dapat ditekan, sekaligus memperkuat kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan lingkungan demi kesejahteraan bersama.

Penulis : Sayful

   Editor : Yuris

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kalau Wartawan Jangan Copas Lahhhh!!!